Pengukuran Kinerja Rantai Pasok Selada Organik dan Anorganik (Studi Kasus Desa Padaasih Jawa Barat) (TA 16.16.21.19)

Miksel, Bangun and Adriant, Irayanti and Lestiani, Melia Eka (2021) Pengukuran Kinerja Rantai Pasok Selada Organik dan Anorganik (Studi Kasus Desa Padaasih Jawa Barat) (TA 16.16.21.19). Diploma thesis, STIMLOG INDONESIA.

[img] Text
BAB I.pdf

Download (135kB)

Abstract

vi STIMLOG Indonesia ABSTRAK Di desa Padaasih yang terletak pada Kecamatan Cisarua Kabupaten Bandung Barat terdapat 2 cara pertanian yaitu pertanian organik dan anorganik yang sebagian besar rutin menanam sayuran selada. Selama menggeluti pertanian terdapat masalah, dimulai dari saat produksi yang mengalami cuaca buruk, menyebabkan banyak sayuran mengalami kerusakan, biaya yang mahal serta menanggapi permintan selada yang meningkat dari konsumen dan juga adanya perbedaan pendapat antara petani organik dan anorganik mengenai keuntungan dan cara bertani dalam memenuhi permintaan dan kepuasan konsumen. Oleh karena itu, penelitian ini dilakukan untuk mengukur kinerja SCM pada pertanian selada organik dan anorganik yang bertujuan untuk menentukan strategi perbaikan agar dapat meningkatkan kinerja SCM dalam menghadapi masalah ini. Berdasarkan pengukuran kinerja yang telah dilakukan menggunakan model SCOR diperoleh tingkat kinerja masing-masing pertanian yang dibedakan melalui 3 (tiga) tingkatan yaitu parity, advantage, dan superior. Dari 8 KPI yang digunakan terdapat 1 KPI pada pertanian organik yaitu pemenuhan pesanan sebesar 97,2% mendapatkan tingkatan advantage dan 4 KPI pada pertanian anorganik yaitu pertama, kinerja pengiriman sebesar 90,6% mendapatkan tingkatan advantage, kedua pemenuhan pesanan sebesar 88,1% mendapatkan tingkatan parity, ketiga, kesesuaian dengan standar sebesar 82,0% mendapatkan tingkatan parity, dan keempat, Total Suply Chain Cost sebesar 8,86% mendapatkan tingkatan advantage. Agar dapat meningkatkan kinerja yang buruk pada masing-masing pertanian maka diperlukan bimbingan, diperlukan adanya bonus yang diberikan kepada petani, melakukan pengontrolan dan pengawasan yang ketat, memberikan pelatihan rutin, mencoba mencari alternative jalan, melakukan service terhadap kendaraan secara rutin, dan membeli pupuk beserta pestisida seperlunya saja. Kata Kunci: Pertanian organik dan anorganik, Sayur Selada, Kinerja Supply Chain Management, SCOR vii STIMLOG Indonesia ABSTRACT In the village of Padaasih, which is located in Cisarua District, West Bandung Regency, there are 2 agricultural methods, namely organic and inorganic farming, most of which routinely grow lettuce vegetables. During agriculture there are problems, starting from when production experiences bad weather, causing many vegetables to be damaged, responding to the increasing demand for lettuce from consumers and also the differences of opinion between organic and inorganic farmers regarding the advantages and ways of farming in meeting consumer demand and satisfaction. Therefore, this study was conducted to measure the performance of SCM in organic and inorganic lettuce farming which aims to determine the improvement strategy in order to improve the performance of SCM in dealing with this problem. Based on the performance measurement that has been carried out using the SCOR model, it is obtained that the level of performance of each farm is differentiated through 3 (three) levels, namely parity, advantage, and superior. Of the 8 KPIs used, there is 1 KPI in organic farming, namely order fulfillment of 97.2% gaining an advantage level and 4 KPIs in inorganic farming, namely first, delivery performance of 90.6% gaining an advantage level, secondly order fulfillment of 88.1% get a parity level, third, conformance to the standard of 82.0% get a parity level, and fourth, a Total Supply Chain Cost of 8.86% get a level of advantage. In order to improve poor performance on each farm, guidance is needed, bonuses are needed to be given to farmers, carry out strict control and supervision, provide routine training, try to find alternative roads, service vehicles regularly, and buy fertilizer along with pesticides as needed. Keywords: Organic and inorganic farming, Lettuce Vegetable, Supply Chain Management Performance, SCOR

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Depositing User: Unnamed user with email [email protected]
Date Deposited: 07 Mar 2022 07:20
Last Modified: 07 Mar 2022 07:20
URI: http://eprint.ulbi.ac.id/id/eprint/168

Actions (login required)

View Item View Item