ANALISIS PENGENDALIAN PERSEDIAAN SPARE PART ALAT BERAT DAN BARANG PAKAI HABIS MENGGUNAKAN METODE EOQ DENGAN CONTRAINTS KAPASITAS PENYIMPANAN PADA DINAS LINGKUNGAN HIDUP PROVINSI JAWA BARAT (5203022)

JAMILATUN, ANJANI and Nurjanah, Noneng and Sondakh, Eduard (2023) ANALISIS PENGENDALIAN PERSEDIAAN SPARE PART ALAT BERAT DAN BARANG PAKAI HABIS MENGGUNAKAN METODE EOQ DENGAN CONTRAINTS KAPASITAS PENYIMPANAN PADA DINAS LINGKUNGAN HIDUP PROVINSI JAWA BARAT (5203022). Diploma thesis, ULBI.

Full text not available from this repository.

Abstract

Jamilatun, Anjani. 2023. Analisis Pengendalian Persediaan Spare Part Alat Berat dan Barang Pakai Habis Menggunakan Metode EOQ Dengan Constraints Kapasitas Penyimpanan Pada Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Jawa Barat. Tugas Akhir, Jurusan DIII Administrasi Logistik Universitas Logistik dan Bisnis Internasional, Pembimbing Utama : Noneng Nurjanah, S.P.,M.T., dan Pembimbing Pendamping : Dr. Edi Supardi, S.E., M.M., AAAIK. Kata Kunci : Pengendalian Persediaan, Constraints Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Provinsi Jawa Barat adalah sebuah instansi pemerintahyang bertanggung jawab dalam pengelolaan lingkungan hidup di wilayah Jawa Barat. Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Jawa Barat bagian Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Pengelolaan Sampah TPA/TPST Regional (PSTR) merupakan bagian yang menyelenggarakan kegiatan di bidang Pengelolaan Sampah TPA/TPST Regional, UPTD PSTR ini melakukan pengadaan Spare part alat berat untuk operasional TPA/TPST yang beroperasi dan juga persediaan barang pakai habis untuk operasional kantor UPTD PSTR. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan pengendalian persediaan dengan menggunakan metode Economic Order Quantity (EOQ) dengan constraints, dan memastikan tidak pernah kekurangan Spare part alat berat dan barang pakai habis dengan adanya constraints yang membatasi kegiatan dalam pembelian pasokan. Constraints tersebut adalah terkait ketersediaan kapasitas penyimpanan terbatas. Temuan studi mendukung kesimpulan bahwa karena DLH memiliki sistem kontrol persediaan yang buruk, kekurangan dan kehabisan stok sering terjadi. Dengan metode Economic Order Quantity (EOQ) dengan Constraints diperoleh perhitungan dari EOQ didapat total pembelian rata-rata Spare part alat berat Bolt Shoe sebesar 68 dus dan barang pakai habis Buku Nota M2 sebesar 113 dus, serta perhitungan EOQ dengan constraints yaitu dengan perhitungan total biaya persediaan minimum sebesar Rp 121.084.258,38/tahun.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor
Depositing User: Unnamed user with email [email protected]
Date Deposited: 20 Mar 2024 05:00
Last Modified: 20 Mar 2024 05:00
URI: http://eprint.ulbi.ac.id/id/eprint/2251

Actions (login required)

View Item View Item