Sondari, Tini and Adriant,, Irayanti and Dewi,, Nurlaela Kumala (2024) Pengukuran kinerja rantai pasok pedesaan (Rural Supply Chain) (studi kasus: Komoditas Kopi di Desa Cupunagara Kecamatan Cisalak Kabupaten Subang). Masters thesis, Universitas Logistik dan Bisnis Internasional.
Text
inbound1909176192604671188 - Tini Sondari.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Performa logistik di Desa Cupunagara masih terbilang buruk, ditandai dengan pengiriman barang yang sering lambat, kurangnya keandalan, serta biaya logistik yang tinggi akibat infrastruktur yang tidak memadai. Kondisi ini menghambat pendistribusian hasil pertanian dan produk lainnya, sehingga diperlukan pengukuran kinerja logistik untuk mengembangkan strategi efektif dalam meningkatkan efisiensi dan efektivitas sistem logistik. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kinerja logistik di Desa Cupunagara agar beroperasi maksimal dan meningkatkan perekonomian petani. Pengolahan data menggunakan metode SCOR dan AHP untuk memahami dan meningkatkan kinerja rantai pasokan dalam konteks logistik pedesaan, serta membandingkan tingkat kepentingan antara proses inti, dimensi, dan Key Performance Indicators (KPI). Hasil pengukuran menunjukkan skor kinerja logistik 45,8, yang mengindikasikan perlunya upaya perbaikan dan inovasi untuk mencapai kinerja optimal sesuai kebutuhan masyarakat. Kendala utama meliputi infrastruktur transportasi buruk, konektivitas terbatas, peramalan tidak akurat, kapasitas gudang terbatas, teknologi informasi terbatas, dan SDM kompeten terbatas. Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai dasar untuk meningkatkan efektivitas kinerja logistik pedesaan di Desa Cupunagara. Strategi yang dapat diterapkan berdasarkan temuan penelitian yaitu: Pemerintah dapat meningkatkan kinerja logistik melalui perbaikan infrastruktur, kebijakan kondusif, peningkatan kompetensi SDM, sistem peramalan yang akurat, optimalisasi kapasitas gudang, serta adopsi teknologi sederhana. Upaya perbaikan sistem logistik ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas pendistribusian produk-produk pertanian serta barang lainnya, sehingga dapat mendukung peningkatan perekonomian masyarakat desa. Kata kunci: Pengukuran Kinerja, Sistem Rantai Pasokan, Logistik Pedesaan
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor |
Depositing User: | Unnamed user with email [email protected] |
Date Deposited: | 15 Aug 2024 08:21 |
Last Modified: | 15 Aug 2024 08:23 |
URI: | http://eprint.ulbi.ac.id/id/eprint/2492 |
Actions (login required)
View Item |