FADHILAH, REYGAN (2024) INTEGRASI FITUR CHATBOT DALAM APLIKASI EDUKASI KESEHATAN DAN KEBUGARAN MENGGUNAKAN ALGORITMA NEURAL NETWORK (TA.1.24.015). Diploma thesis, Universitas Logistik dan Bisnis Internasional.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Perkembangan teknologi yang pesat telah memberikan kemudahan dalam mengakses berbagai layanan, termasuk dalam bidang kesehatan dan kebugaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan aplikasi edukasi kesehatan dan kebugaran berbasis web yang dilengkapi dengan fitur Chatbot menggunakan algoritma neural network. Chatbot ini dirancang untuk memberikan informasi yang relevan dan spesifik sesuai dengan kondisi kesehatan pengguna, serta memberikan interaksi yang lebih personal dan responsive. Proses pengembangan melibatkan pengumpulan dataset melalui metode crawling dari situs web FatSecret Indonesia, yang mencakup data kandungan makanan, resep makanan diet, jenis diet, dan olahraga. Data yang terkumpul diproses melalui tahapan case folding, tokenizing, dan penghapusan simbol, sebelum dilatih menggunakan algoritma neural network. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Chatbot yang dikembangkan memiliki akurasi yang tinggi dalam memberikan jawaban yang relevan, dengan akurasi klasifikasi data makanan dan diet mencapai 1.0, serta resep makanan diet dan olahraga mencapai 0.9. Implementasi Chatbot ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas layanan dan memberikan pengalaman yang lebih baik bagi pengguna dalam mencapai tujuan kesehatan dan kebugaran mereka. Penelitian ini menyarankan pengembangan lebih lanjut dengan fitur tambahan, penggunaan teknologi machine learning yang lebih canggih, uji pengguna yang lebih luas, serta perbaikan dan optimalisasi berkelanjutan berdasarkan umpan balik pengguna. Kata kunci : Aplikasi Kesehatan, Diet, Chatbot, Algoritma Neural network The rapid development of technology has facilitated access to various services, including health and fitness. This research aims to develop a web-based health and fitness education application equipped with a Chatbot feature using neural network algorithms. The Chatbot is designed to provide relevant and specific information according to the user's health condition, as well as offer more personal and responsive interactions. The development process involves collecting datasets through crawling methods from the FatSecret Indonesia website, which includes data on food content, diet recipes, types of diets, and exercise. The collected data is processed through stages of case folding, tokenizing, and symbol removal before being trained using neural network algorithms. The results of the study show that the developed Chatbot has high accuracy in providing relevant answers, with classification accuracy for food and diet data reaching 1.0, and diet recipes and exercise reaching 0.9. The implementation of this Chatbot is expected to enhance service quality and provide a better experience for users in achieving vii their health and fitness goals. This study suggests further development with additional features, the use of more advanced machine learning technologies, broader user testing, and continuous improvement and optimization based on user feedback. Keywords : Health Application, Diet, Chatbot, Neural network Algorithm
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Sekolah Vokasi > Teknik Informatika D3 |
Depositing User: | Unnamed user with email [email protected] |
Date Deposited: | 21 Nov 2024 03:55 |
Last Modified: | 21 Nov 2024 03:55 |
URI: | http://eprints.ulbi.ac.id/id/eprint/2622 |
Actions (login required)
View Item |