ANALISIS PENGENDALIAN PERSEDIAAN SUKU CADANG BEARING MENGGUNAKAN METODE ECONOMIC ORDER QUANTITY (EOQ) PADA PT.XYZ (TA.15.24.004)

TOBING, ANASTASA ESTHER SHANDITA BR (2024) ANALISIS PENGENDALIAN PERSEDIAAN SUKU CADANG BEARING MENGGUNAKAN METODE ECONOMIC ORDER QUANTITY (EOQ) PADA PT.XYZ (TA.15.24.004). Diploma thesis, Universitas Logistik Dan Bisnis Internasional.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAK Pada komponen pengendalian persediaan adalah hal penting dalam penentuan dan menjamin ketersediaan suku cadang bearing di gudang. Bearing (bantalan) adalah elemen mesin yang menumpu poros yang mempunyai beban, sehingga putaran atau gerakan bolak-baliknya dapat berlangsung secara halus, aman, dan mempunyai umur yang panjang. Bearing harus cukup kokoh untuk memungkinkan poros serta elemen mesin lainnya bekerja dengan baik. Jadi diperlukan suatu pengendalian persediaan yang tepat agar memenuhi kebutuhan suku cadang bearing dengan optimal. PT. XYZ adalah perusahaan ritel atau yang sekarang disebut trending company. PT. XYZ menjual produk bearing yang berkualitas dengan jumlah yang besar untuk memenuhi permintaan. Kendala yang ditemukan adalah masih banyak nya jumlah suku cadang bearing yang rusak karena adanya permintaan yang bervariasi dan tidak menentu di tiap bulannya. Permintaan suku cadang bearing setiap periode fluktuatif, sehingga untuk menimalisir biaya total persediaan maka digunakan metode Economic Order Quantity serta merencanakan persediaan untuk periode selanjutnya berdasarkan jumlah pemesanan yang optimal, safety stock, re- order point serta biaya pemesanan, biaya penyimpanan. Sehingga biaya total persediaan masing – masing suku cadang bearing memiliki nilai yang berbeda. Perhitungan persediaan suku cadang bearing di gudang PT. XYZ Bearing Indonesia Berdasarkan hasil analisis ABC didapatkan bahwa terdapat 17,98% barang di kelompok A dengan nilai 80,71%, terdapat 54,54% barang di kelompok B dengan nilai 14,02%, dan terdapat 27,48% barang di kelompok C dengan nilai 5,27%. Berdasarkan hasil perhitungan total biaya persediaan, metode EOQ single order multiple product memberikan total pemesanan yang ekonomis dalam satu tahun, yaitu Rp 37.054.735,-. Biaya ini memberikan penghematan total biaya persediaan sebesar Rp. 18.213.458,-. Kata Kunci : Persediaan, Suku Cadang Bearing, Optimal, Economic Order Quantity, Manajemen Persediaan, Activity Based Costing, Biaya Persediaan

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Logistik, Teknologi dan Bisnis > Manajemen Logistik S1
Depositing User: najla awalia p
Date Deposited: 25 Nov 2024 04:55
Last Modified: 25 Nov 2024 04:55
URI: http://eprints.ulbi.ac.id/id/eprint/2686

Actions (login required)

View Item View Item