RAMDHAN, RADEN RAIHAN (2024) IMPLEMENTASI ALGORITMA GENETIKA PADA TRAVELING SALESMA PROBLEM UNTUK OPTIMASI KIRIMAN POS DI WILAYAH SAMARINDA (TA.1.24.018). Diploma thesis, Universitas Logistik dan Bisnis Internasional.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Industri pos menghadapi tantangan dalam mengelola rute pengiriman secara optimal. Penelitian ini bertujuan mengatasi masalah tersebut dengan menerapkan algoritma genetika untuk mengoptimalkan rute pengiriman barang di wilayah Samarinda, dengan fokus pada Traveling Salesman Problem (TSP). Metodologi yang diterapkan mencakup penggunaan algoritma genetika untuk menentukan rute pengiriman yang optimal dan analisis klasterisasi K-Means untuk mengelompokkan lokasi berdasarkan fitur-fitur relevan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa algoritma genetika dapat menghasilkan rute yang lebih efisien, dengan pengurangan jarak sebesar 188.98 dan penurunan biaya operasional sebesar 196.3133. Selain itu, analisis klasterisasi K-Means membantu mengidentifikasi klaster optimal untuk pengelompokan lokasi, dengan tingkat akurasi sebesar 83.38%. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa penerapan metode ini efektif dalam meningkatkan efisiensi rute pengiriman serta memberikan wawasan praktis untuk perencanaan logistik. Penelitian ini berkontribusi pada pengembangan metode optimasi rute dengan pendekatan algoritma genetika dan klasterisasi. Kata kunci: Algoritma Genetika, Traveling Salesman Problem (TSP), Optimasi Rute, Sistem Berbasis Web,Clustering Kmeans.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Sekolah Vokasi > Teknik Informatika D3 |
Depositing User: | Unnamed user with email [email protected] |
Date Deposited: | 20 Nov 2024 08:42 |
Last Modified: | 20 Nov 2024 08:42 |
URI: | http://eprints.ulbi.ac.id/id/eprint/2626 |
Actions (login required)
View Item |