Analisis Rute Distribusi dan Menghitung Biaya Transportasi Dengan Menggunakan Metode clarke snd wright (13115099)

Dwiratiwi, Ayu and Syafrianita, Syafrianita and Purnama, Anggi Widya (2019) Analisis Rute Distribusi dan Menghitung Biaya Transportasi Dengan Menggunakan Metode clarke snd wright (13115099). Diploma thesis, STIMLOG INDONESIA.

[img] Text
BAB 1 PENDAHULUAN.pdf

Download (25kB)

Abstract

ABSTRAK Ayu Dwiratiwi, Analisis Rute Distribusi dan Memghitung Biaya Transportasi Dengan Menggunakan Metode Clarke And Wright Saving Heuristic Di Wahana Makmur Sejati Distribution Unit Jatiasih Bekasi, 2019. Permasalahan yang sedang dihadapi oleh Distribusi Wahana Makmur Sejati unti Jatiasih Bekasi ini adalah permasalahan pendistribusian baramg dimana rute distribusi yang tidak terjadwal sehingga menyebabkan keterlambatan pengiriman barang ke pelanggan. Tujuan dari penelitian adalah untuk menentukan rute distribusi, menghitung biaya distribusi rute existing dan rute usulan berdasarkan jarak, serta membandingkan kedua rute tersebut. Pemecahan masalah dalam penelitian ini menggunakan metode Clarke and Wright Saving Heuristic untuk menentykan rute terbaik dan biaya yang optimal. Data yang digunakan untuk menentukan rute ini adalah jarak tempuh dari gudang ke lokasi, yang diperoleh dari googlemaps dan dioleh menjadi matriks dan saving matrix. Biaya Operasional Kendaraan digunakan untuk menghitung biaya transportasi yang dikeluarkan untuk pengiriman sepeda motor honda. Dari hasil pengolahan data tersebut untuk rute distribusi, biaya transportasi berdasarkan rute existing Rp. 2.957.378 dengan total jarak tempuh 628,3 km/hari , dan berdasarkan rute clarke and wright atau usulan memperoleh total biaya Rp. 2.056.411 dengan total jarak tempuh 487 km/hari. Dari kedua rute tersebut, dapat diketahui bahwa rute usulan Clarke And Wright memperoleh total biaya dan jarak tempuh yang lebih baik dari rute existing. Kata Kunci : Distribusi, Clarke and Wright, BOK.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Universitas Logistik dan Bisnis Internasional > Fakultas Logistik, Teknologi dan Bisnis > Manajemen Transportasi S1
H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Universitas Logistik dan Bisnis Internasional > Fakultas Logistik, Teknologi dan Bisnis > Manajemen Transportasi S1
Universitas Logistik dan Bisnis Internasional > Fakultas Logistik, Teknologi dan Bisnis > Manajemen Transportasi S1
Universitas Logistik dan Bisnis Internasional > Fakultas Logistik, Teknologi dan Bisnis > Manajemen Transportasi S1
Divisions: Fakultas Logistik, Teknologi dan Bisnis > Manajemen Transportasi S1
Depositing User: Mr Joko Susanto
Date Deposited: 18 Mar 2022 03:51
Last Modified: 18 Mar 2022 03:51
URI: http://eprints.ulbi.ac.id/id/eprint/274

Actions (login required)

View Item View Item