PRASETRYO, WINATA (2024) PENGARUH LABA BERSIH OPERASI DAN ARUS KAS OPERASI TERHADAP DIVIDEN TUNAI PADA PERUSAHAAN SEKTOR FAR,ASI YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (TA.5.24.035). Diploma thesis, Universitas Logistik dan Bisnis Internasional.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Sigalingging, Winata Prasetyo. 2024, Pengaruh Laba Bersih Operasi dan Arus Kas Operasi terhadap Dividen Tunai pada Perusahaan Sektor Farmasi yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia, Internship II Program Studi D4 Akuntansi Keuangan, Universitas Logistik dan Bisnis Internasional Bandung, Pembimbing Utama: Jaka Maulana, SE., M.Ak., Ak., CA., CPSAk., SFPC. Pembimbing pendamping: Rukmi Juwita, SE., M.Si., Ak., CA. Untuk membayar dividen suatu perusahaan harus menganalisis beberapa faktor yang mempengaruhi alokasi laba untuk dividen atau untuk laba ditahan. Ada faktor utama yang harus dipertimbangkan, misalnya ketersediaan kas. Hal ini dikarenakan, walaupun perusahaan memperoleh laba namun jika uang kas tidak mencukupi maka ada kemungkinan perusahaan memilih menahan laba tersebut untuk diinvestasikan kembali, bukan untuk diberikan kepada pemegang saham dalam bentuk dividen. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana pengaruh laba bersih oeperasi dan arus kas operasi terhadap dividen tunai baik secara masing-masing maupun bersamaan pada perusahaan sub sektor konstruksi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan data sekunder dan jenis perumusan masalah asosiatif yang memiliki hubungan sebab akibat. Laba Bersih Operasi dan Arus Kas Operasi sebagai variabel independen. Dividen Tunai sebagai variabel dependen. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan sektor farmasi yang terdaftar di BEI. Berdasarkan kriteria yang ada, pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling. Sampel yang digunakan adalah laporan laba rugi, laporan arus kas,laporan perubahan ekuitas konsolidasi dan catatan atas laporan keuangan tahun 2019-2023 dengan total sampel sebanyak 7. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji normalitas data, analisis korelasi product moment, analisis korelasi berganda, analisis regresi linier berganda, analisis koefisien determinasi, uji t-test, dan uji f- test. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial terdapat pengaruh antara laba bersih operasi dan dividen tunai, sedangkan untuk arus kas operasi secara parsial tidak memiliki pengaruh terhadap dividen tunai. Dan secara simultan terdapat pengaruh terhadap dividen tunai pada perusahaan sektor farmasi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Kata Kunci : Laba Bersih Operasi, Arus Kas Operasi, Dividen Tunai
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HB Economic Theory H Social Sciences > HG Finance H Social Sciences > HJ Public Finance |
Divisions: | Sekolah Vokasi > Akuntansi D4 |
Depositing User: | Unnamed user with email [email protected] |
Date Deposited: | 25 Nov 2024 07:57 |
Last Modified: | 25 Nov 2024 07:57 |
URI: | http://eprints.ulbi.ac.id/id/eprint/2804 |
Actions (login required)
View Item |