SUGIANTO, NABILA YAZIDIA (2025) ANALISIS KINERJA KEUANGAN DENGAN METODE ECONOMIC VALUE ADDED (EVA) DAN RETURN ON ASSETS (ROA) PADA BANK BJB (TA.5.25.002). Diploma thesis, UNIVERSITAS LOGISTIK DAN BISNIS INTERNASIONAL.
Full text not available from this repository.Abstract
ABSTRAK Sugianto, Nabila Yazidia. 2025, Analisis Kinerja Keuangan dengan Metode Economic Value Added (EVA) dan Return on Asset (ROA) pada Bank BJB, Laporan Tugas Akhir, Program Studi S1 Terapan Akuntansi Keuangan, Universitas Logistik dan Bisnis Internasional, Pembimbing Utama: Marismiati, SE., M.Si., Pembimbing Pendamping: M. Rizal Satria, SE., M.Ak., Ak., CA. Bank BJB merupakan salah satu bank yang memiliki peran strategis dalam mendorong pertumbuhan ekonomi daerah. Bank BJB menyediakan berbagai produk dan layanan untuk keperluan nasabah perorangan maupun keperluan bisnis. Sebagai bank yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, Bank BJB perlu menjaga kinerja keuangannya agar tetap stabil. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja keuangan Bank BJB selama periode 2017-2024 dengan metode Economic Value Added (EVA) dan Return on Asset (ROA). Latar belakang penelitian ini didasari oleh penurunan laba bersih Bank BJB selama dua tahun terakhir, sehingga memerlukan evaluasi terhadap kinerja keuangannya. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan data sekunder laporan keuangan triwulan Bank BJB tahun 2017-2024. Sampel penelitian ini menggunakan non probability sampling yaitu purposive sampling sesuai dengan kriteria perusahaan. Alat analisis yang digunakan yaitu analisis EVA, analisis ROA, uji normalitas, uji homogenitas, dan uji one way ANOVA dan uji Kruskal-Wallis untuk data yang tidak normal. Pengolahan data menggunakan program Microsoft Excel dan IBM SPSS Statistic 27. Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan signifikan pada kinerja keuangan Bank BJB tahun 2017- 2024 berdasarkan metode EVA maupun ROA. Kata kunci: Kinerja Keuangan, Economic Value Added (EVA), Return on Asset (ROA).
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Sekolah Vokasi > Akuntansi D4 |
Depositing User: | PKL EMPAT EMPAT |
Date Deposited: | 25 Sep 2025 07:15 |
Last Modified: | 25 Sep 2025 07:15 |
URI: | http://eprints.ulbi.ac.id/id/eprint/3433 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |